21 December 2008

TAMAN SRIWEDARI

Sigaret kretek ini saja beli dari toko jang sama saja membeli sigaret kretek tjap Beras Tuton. Ada doea hal jang memboeat saja kepintjoet (tertarik) membeli sigaret kretek ini. Pertama, karena perwadjahan dari boengkoes sigaret kretek hasil prodoeksi PT Perusahaan Rokok Tjap Gudang Garam Tbk Kediri ini. Kedoea, karena kini saja bekerdja di kota di mana Taman Sriwedari itoe terletak.

Taman jang kini mendjadi sengketa antara Pemerintah Kota (Pemkot) Solo dan alhi waris keloearga KRMH Wirjodiningrat itoe terletak di Ketjamatan Lawejan, Kota Solo. Di Sriwedari poela, pada tahoen 1948, oentoek kali pertama digelar Pekan Olahraga Nasional (PON), dengan kata lain di kompleks itoelah PON I diselenggarakan.

Selain itoe, era kekoeasaan Pakoeboewana X, Radja Keraton Kasoenanan Soerakarta Hadiningrat, Taman Sriwedari djoega didjadikan sebagai tempat diselenggarakannja Malam Selikoeran. Di kompleks itoe djoega terdapat gedoeng wajang orang jang setjara roetin dipakai oentoek menggelar pertoendjoekan wajang orang. Bahkan, setiap malam Minggoe, Sriwedari menjoegoehkan moesik dangdoet, jang kata sebagian kawan saja jang penikmat dangdoet bisa bikin keser-keser.... miriing sriiiiii...... he he he he...

No comments: